.::: wElcoMe tO mY BlOg :::. .::: pLeAsE yOuR CoMmeNt iN ShOuT BoX :::. .::: N thAnKs fOr YoUr VisIt To thIs Blog's :::.

Monday, June 4, 2007

Bagaimana Dengan Golf di Indonesia?[GilaGolf News]Pasca Indonesia Open 2006, memang prestasi para pegolf amatir dan professional Indonesia belum menunjukkan prestasi secara maksimal. Akan tetapi kesuksesan Indonesia dalam menggelar acara tersebut dengan disponsori oleh HSBC merupakan sebuah kebanggaan tersendiri. Kiranya keberhasilan ini akan menjadi sebuah penyemangat dalam perjalanan prestasi para pegolf Indonesia pada masa-masa mendatang.Selain itu, kita juga perlu melihat perkembangan organisasi yang mewadahi para pegolf ini. Salah satu organisasi resmi yang membawahi para pegolf tanah air adalah Persatuan Golf Indonesia (PGI) yang baru saja mengadakan pelantikan pengurus pada tanggal 15 Februari 2006. Pelantikan tersebut dihadiri oleh ketua KONI Pusat, Agum Gumelar.PGI ini merupakan Organisasi Olahraga yang mengendalikan seluruh kegiatan olahraga golf di seluruh wilayah Indonesia dan merupakan anggota dari organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI).Selain PGI juga terdapat perkumpulan-perkumpulan golf lain yang juga mewadahi para pegolf ini yaitu Persatuan Golf Sospol ABRI (PGSA), APLGI, PGPI, PERPESI (Perhimpunan Pegolf Senior Indonesia) yaitu perhimpunan para pegolf senior (berusia 55 tahun ke atas). Ada juga The golfers yang merupakan perkumpulan yang mewadahi para pegolf amatir Indonesia. Dengan banyaknya perkumpulan ini akan dapat memberikan manfaat bagi para pegolf Indonesia untuk dapat meningkatkan prestasi secara maksimal dalam pertandingan-pertandingan berikutnya.

Time